
Setelah Prabowo, Erick Tinjau Media Center KTT ASEAN
Menkominfo Budi Arie Setiadi mengajak Menteri BUMN Erick Thohir untuk melihat fasilitas yang ada di Media Center KTT ke-43 ASEAN.

Menteri BUMN Erick Thohir dan Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi meninjau Media Center KTT ke-43 ASEAN 2023, Kamis (7/9/2023). (Srealm Indonesia/Muhammad Sabki)

Keduanya datang sekitar pukul 14.00 WIB. (Srealm Indonesia/Muhammad Sabki)

Menkominfo Budi Arie Setiadi memaparkan pelayanan di Media Center KTT ASEAN.(Srealm Indonesia/Muhammad Sabki)

Di media center, Erick Thohir dan Budi Arie Setiadi menyapa beberapa jurnalis yang bekerja. (Srealm Indonesia/Muhammad Sabki)

Keduanya mendengarkan cerita dan kesan selama gelaran liputan KTT ASEAN. (Srealm Indonesia/Muhammad Sabki)

Seperti diketahui Kominfo menghadirkan serangkaian fasilitas lengkap yang beroperasi selama 24 jam untuk memenuhi kebutuhan peliputan rekan-rekan media. (Srealm Indonesia/Muhammad Sabki)

Selain media center, Kemenkominfo juga menyiapkan 240 workstation komputer LAN yang didukung jaringan internet berkecepatan 1,5 Gbps dari Telkom. Terdapat pula pusat distribusi siaran internasional khusus, 10 stan media partner booth kantor berukuran 5 x 3 meter, serta stan audio video editing. (Srealm Indonesia/Muhammad Sabki)